Kamis, 23 Oktober 2008

Dizzie & vertigo

Atret
kaskuser
UserID: 555299
Join Date: Sep 2008
Posts: 178
Thanks: 0
Thanked 0 Times in 0 Posts

Dizzie & vertigo

Semalam sekira jam 19.30, selagi menunggu pulangnya seseorang yang akan mampir, entah gimana saya diserang dizzie yakni pemandangan saya seperti diaduk seperti ada gempa saja layaknya. Dalam keadaan begini saya harus segera mengendalikan simpul syaraf keseimbangan. Saya mundurkan kursi lalu saya angkat kaki kiri dan saya pencet sambil digerus titik tekan sekira 1 cm diatas celah antara jari ke 4 dan 5. Ternyata betul, terasanya teramat nyeri. Pertanda klo alat keseiimbangan dalam telinga tengah terganggu. Selang beberapa saat, dizzie berubah menjadi vertigo. Pandangan saya seperti yang duduk di kemidi putar. Gantian saya pencet simpul syaraf keseimbangan di kaki kanan. Saya tutup mata seraya merebahkan kepala ke sandaran kursi. Begitu saya buka mata, Alhamdulillah kemidi putar sudah berhenti. Tapi badan saya menjadi basah kuyup oleh keringat dingin. Telinga mendenging. Saya minta bantuan sepupu buat mengawal saya ketempat istirahat. Mengeriki punggung, membalurkan minyak angin, lalu menyelimuti. Ternyata dia juga menyeduhkan teh nasgitel. Buat menimbulkan rasa nyaman dan menambah tenaga, katanya.

Penyebabnya bisa dikira kira.
1. Kemarin dulu saya melek sejak pagi smp malam, baru istirahat jam 21.
2. Karena sibuk saya terlambat makan.
3. Siangnya saya merasa pusing, lalu menelan sebutir captopril 25mg buat menjaga tensi darah. Ini kesalahan saya, seharusnya segera beristirahat.
4. Entah juga klo tensi darah justru ngedrop, makanya saya shok.

Besok pagi saya akan ke RS buat memastikan kondisi kesehatan. Sebagai pengobat saya terlebih dahulu harus menjaga kesehatan pribadi.

Tidak ada komentar: